Lembaga Penyelenggara Akreditasi , Lembaga Akreditasi Prima Husada (LAPRIDA) melakukan kegiatan Survei Akreditasi Klinik Pratama Metro Medical Center Kota Metro, yang akan berlangsung selama dua hari sejak 28-29 Desember 2023.

Tim Survei Akreditasi itu terdiri dari dr. Bibin Setiawan, Sp.KKLP selaku ketua tim dan
Eci Lindasari,SKM selaku anggota tim,” kata apt. Megasari.,SE.,MM selaku pemilik Klinik Medical Center Kota Metro”
Dikatakan Megasari, dalam pembukaan kegiatan Survei Akreditasi Klinik secara daring, juga turut dihadiri sekaligus memberikan sambutan yakni Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro Dr. Eko Hendro Saputra,ST.,MKes diwakili oleh Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Metro, Daniel, SKM.,MKes dalam sambutannya mengucapkan selamat bergabung kepada tim surveyor dari Lembaga Akreditasi Prima Husada (LAPRIDA) yang akan melaksanakan penilaian akreditasi klinik Medical Center Kota Metro.

Selanjutnya ia menjelaskan bahwa pelayanan kesehatan di klinik yang berkualitas memegang peranan penting dalam meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Pemerintah sebagai Pelayan Publik yang merupakan salah satu pilar dalam memenuhi tuntutan Reformasi Birokrasi.
Daniel mengatakan bahwa masyarakat menghendaki Pelayanan Kesehatan yang aman dan bermutu serta dapat menjawab kebutuhan mereka, oleh karena itu upaya peningkatan mutu dan keselamatan pasien perlu diterapkan di klinik dalam memberikan pelayanan kesehatan yang komprehensif kepada masyarakat.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan perkenalan Pimpinan Klinik Medical Center Kota Metro, dr Hario Prabhantio dan staff, penyerahan kendali dari Pimpinan klinik ke Tim Survei Akreditasi, Open Conference oleh Ketua Tim Akreditasi dan paparan Klinik Pratama oleh Pimpinan klinik

dr Hario mengatakan bahwa Kegiatan ini merupakan salah satu hal yang menunjukkan klinik Medical Center Kota Metro bisa melakukan sebuah peningkatan kemampuan akreditasi dimana, sesuai aturan klinik wajib untuk diakreditasi secara berkala.

Akreditasi, lanjut , merupakan persyaratan sebagai fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama. Sehingga, tujuan utama akreditasi klinik untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan” ungkap dr Hario”
dr Hario juga menambah manfaat akreditasi adalah untuk menjadikan kita semua mengetahui keberadaan klinik ditinjau dari semua aspek. Mulai dari sarana prasarana, petugas, kinerja dan segala rangkaian yang menyertainya.
“Olehnya itu, semoga hasilnya sesuai harapan sehingga bisa membawa manfaat untuk masyarakat Kota Metro “ ungkap dr Hario”

Turut hadir Kepala Bidang Kesehatan Masyarat Diah Meirawati,SKM.,MKes dan Selvilia Trigustiani,SKM selaku tamu undangan pada kegiatan Akreditasi klinik Medical Center Kota Metro.