Jl. Jend A. Yani No.2, Yosorejo, Kec. Metro Tim., Kota Metro, Lampung

34124

dinkeskotametro1@gmail.com

Jam Kerja Hr. 07:30-16:00

119

24/7 Darurat

Dalam Rangka Hari HKN Dinkes Gelar Pemeriksaan IVA

drg Erla Andrianti, Tinjau Pelaksanaan Tes IVA di Puskesmas Yosomulyo

Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional Tahun 2022, drg Erla Andrianti Selaku Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro dan Ketua Pelaksanan HKN ke 58 Diah Meirawati, SKM.,M.Kes meninjau kegiatan Deteksi Dini Kanker Leher Rahim/Servick, kegiatan ini di gelar dalam rangka memperingati Kegiatan HKN ke -58 di seluruh Puskesmas Se-Kota Metro dari tanggal 07-12 November Sabtu (02/11/2022)

Turut hadir dalam kegiatan ini Sub Kordinator Penyakit Tidak Menular (PTM), Kesehatan Jiwa (Keswa) dan Penyalahgunaan Nafza Opsi Okta Handayanis S.ST, Menyampaikan Metode yang digunakan dalam deteksi dini kanker leher rahim dengan Inspeksi Visual Asam asetat (IVA), sedangkan kanker payudara dengan pemeriksaan payudara secara klinis (SADANIS).

Tim pemeriksa terdiri dari dr. Maya Maharani dan Selaku Kepala Puskesmas Yosomulyo Kota Metro

Kanker leher rahim dan kanker payudara merupakan penyakit berbahaya yang menyebabkan kematian bagi kaum wanita. Karena kebanyakan penderita mengakses pelayanan kesehatan ketika telah memasuki stadium lanjut. Padahal apabila diketahui sejak dini dan mendapatkan penanganan yang tepat, kanker leher rahim dan kanker payudara dapat disembuhkan. Inilah pentingnya melakukan deteksi dini kedua jenis kanker tersebut.

Pencegahan kanker servick dapat dilakukan dengan membiasakan berperilaku hidup bersih dan sehat, melaksanakan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) dan CERDIK, serta melakukan pemeriksaan IVA dan Sadanis secara rutin.

Mari kita bersama mencegah kanker leher rahim dan kanker payudara. Wanita Indonesia berhak hidup sehat tanpa kanker

Berita Terkini

Kategori

Tags

Dinas Kesehatan Kota Metro
Jl. Jend A. Yani No.2, Yosorejo, Kec. Metro Tim., Kota Metro, Lampung

dinkeskotametro1@gmail.com

LOGO-PSC

0821 8643 1119

24/7 Darurat

© 2025 Dinas Kesehatan Kota Metro